
Alex Marquez Puncaki Latihan Bebas 1 MotoGP Portugal 2025, Francesco Bagnaia Terpuruk
Pembalap dari tim Gresini Racing, Alex Marquez, sukses mengukuhkan diri sebagai yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama atau Free Practice 1 (FP1) MotoGP Portugal 2025. Penampilan gemilangnya di Sirkuit Internasional Algarve, Portugal, pada Jumat (7/11/2025), membuatnya nyaris tak tersentuh di puncak klasemen.
Sesi selama 45 menit itu berjalan sempurna bagi Alex Marquez. Juara dunia kelas Moto2 musim 2019 ini berhasil mencatatkan waktu lap terbaik 1 menit 39,145 detik, mengungguli rival terdekatnya, Marco Bezzecchi dari Aprilia, dengan selisih 0,196 detik. Bezzecchi sendiri menunjukkan performa impresif di akhir sesi setelah sempat kesulitan pada awal FP1.
Berbeda nasib dengan Alex Marquez, sang juara bertahan Francesco Bagnaia dari tim pabrikan Ducati justru mengalami kesulitan besar, mengakhiri sesi di posisi ke-17. Posisi murid kebanggaan Valentino Rossi ini bahkan tak jauh lebih baik dibandingkan Nicolo Bulega, pengganti rekan setimnya, Marc Marquez, yang menempati urutan ke-14.
Sesi FP1 dimulai dengan cuaca mendung, namun para pembalap tetap langsung turun ke lintasan untuk mencatatkan waktu terbaik mereka. Pedro Acosta dari Red Bull KTM menjadi yang pertama memanaskan persaingan, menduduki urutan pertama dengan 1 menit 41,068 detik. Namun, tak berselang lama, catatan El Tiburon tersebut berhasil digusur oleh Alex Marquez yang melaju 0,062 detik lebih cepat.
Dalam sesi yang penuh dinamika ini, Francesco Bagnaia dari tim pabrikan Ducati terus berjuang keras, bahkan kesulitan menembus posisi 10 besar hingga tujuh menit berjalan. Di tengah persaingan, bendera kuning sempat berkibar setelah Pol Espargaro mengalami kecelakaan dan terhempas di area gravel tikungan 3.
Memasuki 10 menit pertama, Johann Zarco dari LCR Honda berhasil merebut posisi tercepat dari Alex Marquez dengan torehan 1 menit 39,494 detik. Tim Gresini Racing kemudian menunjukkan dominasinya kembali setelah Fermin Aldeguer menembus posisi ketiga, hanya terpaut 0,191 detik dari Zarco. Sementara itu, Bagnaia kian terpuruk, turun tiga tingkat ke posisi ke-15, dengan gap 1,787 detik dari Alex Marquez yang kembali merebut urutan pertama.
Kondisi Bagnaia tak kunjung membaik; ia semakin tenggelam di urutan ke-16, terpaut 1,577 detik dari Alex yang mengukir catatan tercepatnya 1 menit 39,145 detik. Bahkan, dengan 25 menit tersisa di FP1 MotoGP Portugal 2025, Bagnaia kembali turun ke posisi ke-17, hanya unggul satu setrip di depan Nicolo Bulega. Bulega sendiri sempat tersorot kamera ditenangkan oleh Davide Tardozzi, manajer tim Ducati, saat kembali ke garasi, menandakan adanya tekanan yang dirasakan.
Saat lintasan mulai lengang karena sebagian besar pembalap kembali ke garasi untuk persiapan run 2, Marco Bezzecchi berupaya mempertajam catatan waktunya. Pembalap Aprilia itu mengukir hotlap di sektor 1, meskipun kurang maksimal di tiga sektor lainnya, ia berhasil naik empat tingkat ke posisi keenam dari sebelumnya di urutan ke-10. Namun, momen itu tak bertahan lama, Bezzecchi kembali turun satu tingkat setelah digusur oleh Joan Mir dari tim pabrikan Honda.
Pedro Acosta kembali memberikan ancaman dengan melesat di dua sektor awal Sirkuit Algarve, mendongkrak posisinya dari urutan keenam menjadi naik dua tingkat. Dengan segala kesulitan yang dimiliki, Bagnaia kembali ke lintasan untuk run 2 saat FP1 menyisakan 17 menit. Tak berselang lama, Raul Fernandez dari Trackhouse MotoGP Team mengalami kecelakaan hebat di tikungan 1 hingga menyentuh air fence. Fernandez, yang merupakan pemenang balapan di GP Indonesia sebelumnya, harus dilarikan ke pusat medis untuk menjalani pemeriksaan.
Dengan 12 menit tersisa, beberapa area sirkuit diguyur hujan, memaksa marshall mengibarkan rain flag sebagai isyarat sesi berada dalam situasi flag-to-flag. Rekan setim Mir, Luca Marini, membawa Honda mengancam Ducati dengan merangsek ke tiga besar untuk menggeser Aldeguer. Namun, posisi tersebut tak bertahan lama setelah Franco Morbidelli dari Pertamina Enduro VR46 Racing Team menggeser Marini dengan selisih 0,389 detik dari Alex Marquez. Di detik-detik terakhir, Marco Bezzecchi berhasil menyentak untuk menempel ketat Alex Marquez di urutan kedua, hanya terpaut 0,196 detik.
HASIL LENGKAP FP1 MOTOGP PORTUGAL 2025
1. Alex Marquez (Gresini Racing) 1’39.145
2. Marco Bezzecchi (Aprilia Racing) +0.196
3. Jack Miller (Pramac Yamaha) +0.233
4. Johann Zarco (LCR Honda) +0.349
5. Pol Espargaro (Red Bull KTM) +0.361
6. Franco Morbidelli (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) +0.389
7. Luca Marini (Honda HRC Castrol) +0.404
8. Joan Mir (Honda HRC Castrol) +0.405
9. Pedro Acosta (Red Bull KTM) +0.521
10. Fermin Aldeguer (Gresini Racing) +0.540
11. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) +0.587
12. Fabio Di giannantonio (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) +0.592
13. Ai Ogura (Trackhouse MotoGP Team) +0.841
14. Nicolo Bulega (Ducati) +0.928
15. Brad Binder (Red Bull KTM) +1.040
16. Alex Rins (Monster Energy Yamaha) +1.076
17. Francesco Bagnaia (Ducati) +1.161
18. Raul Fernandez (Trackhouse MotoGP Team) +1.204
19. Enea Bastianini (Red Bull KTM Tech3) +1.255
20. Miguel Oliveira (Pramac Yamaha) +1.712
21. Somkiat Chantra (LCR Honda) +2.118
22. Lorenzo Savadori (Aprilia Racing) +2.375
Ringkasan
Alex Marquez dari tim Gresini Racing berhasil menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Portugal 2025 dengan catatan waktu 1 menit 39,145 detik. Ia unggul atas Marco Bezzecchi dari Aprilia yang menempati posisi kedua. Sesi ini diwarnai beberapa insiden, termasuk kecelakaan yang dialami Pol Espargaro dan Raul Fernandez.
Sebaliknya, juara bertahan Francesco Bagnaia mengalami kesulitan dan hanya mampu menempati posisi ke-17. Performa Bagnaia bahkan lebih buruk dibandingkan Nicolo Bulega, pengganti Marc Marquez, yang berada di posisi ke-14. Kondisi cuaca yang berubah-ubah dengan sempat turun hujan di beberapa area sirkuit turut mempengaruhi jalannya sesi.



