mellydia.co.id – Keputusan akhirnya diambil Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) dalam mengubah skuad untuk SEA Games 2025 sesuai dengan permintaan pemerintah. Federasi mencoret dua wakil muda, termasuk Raymond Indra/Nikolaus Joaquin dengan Gregoria Mariska Tunjung dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
PBSI sebenarnya sudah sempat merilis daftar pemain Indonesia untuk SEA Games 2025. Mayoritas nama yang didaftarkan adalah pemain-pemain muda. Bahkan, ada yang baru menyelesaikan tugasnya di level junior seperti Moh Zaki Ubaidillah dan Thalita Ramadhani.
Kemudian ada juga nama-nama lain yang merupakan pemain muda dan pelapis, yakni Prahdiska Bagas Shujiwo, Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi, Mutiara Ayu Puspitasari, serta duet ganda putra Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.
Saat itu, PBSI beralasan keputusan menurunkan banyak pemain muda di SEA Games 2025 merupakan bagian dari upaya regenerasi. Target yang dicanangkan pun hanya satu emas.
PBSI Masih Hati-hati Bahas SEA Games 2025, Ajukan Perubahan Pemain Walau Belum Diputuskan
Namun, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI menginginkan Indonesia turun dengan tim terbaik, seperti Malaysia dan Thailand. Pemerintah juga mematok target dua emas kepada PBSI.
Sekretaris Jenderal PBSI, Ricky Subagja pun menanggapi target tersebut. Ia menyampaikan bahwa PBSI menerima tantangan itu dan siap untuk bekerja lebih disiplin dan profesional.
“Kami menyambut baik target yang telah ditetapkan pemerintah. Target tersebut menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas persiapan,” ujar Ricky dalam keterangan resmi PBSI.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap atlet turun dalam kondisi terbaik dan siap memberikan kontribusi maksimal bagi Indonesia,” sambungnya.
Pergantian komposisi pemain pun dilakukan. Gregoria Mariska dan Sabar/Reza dimasukkan ke dalam skuad. Mereka menggantikan Thalita dan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin, duet muda yang baru jadi juara Australian Open 2025 pekan lalu.
Sabar/Reza Terima Ajakan PBSI Ikut SEA Games 2025, Tinggal Tunggu Persetujuan KOI
Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Eng Hian, mengatakan Keputusan itu diambil setelah PBSI melakukan pertemuan dengan tim Kemenpora untuk melakukan final review terhadap calon-calon lawan tim Indonesia dan juga evaluasi terhadap hasil pemantauan performa atlet serta kesiapan fisik dan mental para pemain.
“Penambahan nama ini dilakukan dengan pertimbangan teknis dan strategis agar tim Indonesia memiliki komposisi terbaik dalam upaya meraih target dua medali emas di ajang SEA Games 2025,” kata Eng Hian.
“Hal ini merupakan langkah kami (PBSI) untuk berkomitmen dan mendukung penuh program dan kebijakan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dalam mewujudkan target nasional perolehan dua medali emas di ajang SEA Games XXXIII Tahun 2025,” tambahnya.
Daftar Skuad Atlet SEA Games Bulutangkis Indonesia:
Putra
1. Alwi Farhan
2. Moh Zaki Ubaidillah
3. Yohanes Saut Marcellyno
4. Prahdiska Bagas Shujiwo
5. Leo Rolly Carnando
6. Bagas Maulana
7. Sabar Karyaman Gutama
8. Moh Reza Pahlevi Isfahani
9. Jafar Hidayatullah
10. Amri Syahnawi
Putri
1. Putri Kusuma Wardani
2. Gregoria Mariska Tunjung
3. Mutiara Ayu Puspitasari
4. Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi
5. Febriana Dwipuji Kusuma
6. Meilysa Trias Puspitasari
7. Rachel Allessya Rose
8. Febi Setianingrum
9. Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu
10. Nita Violina Marwah



