Ivar Jenner Pastikan Hengkang dari FC Utrecht, Ikuti Jejak Thom Haye ke Persib Bandung?

Posted on

mellydia.co.id  – Kabar bursa transfer pemain diaspora kembali mencuat. Kali ini, giliran gelandang Timnas Indonesia Ivar Jenner dipastikan akan hengkang dari FC Utrecht musim depan.

Pemain berusia 22 tahun ini mengungkapkan kontraknya bersama Utrecht akan berakhir Juni 2026 dan tidak berencana untuk diperpanjang.

“Situasi saya di klub (FC Utrecht) untuk saat ini sedikit berbeda. Ini adalah musim terakhir saya di klub. Dan, saya masih berada di klub kedua. Sehingga, saya tidak memperpanjang kontrak saya,” kata Ivar dikutip dari Antara.

Ivar Jenner yang digadang menjadi prospek masa depan Utrecht justru pada musim ini semakin kesulitan mendapatkan menit bermain. Belum dipanggil ke skuad utama, Ivar juga mengalami penurunan menit bermain di Utrecht U-21 setelah hanya tampil tiga kali sebagai starter dari 12 pertandingan.

Cedera di awal musim disinyalir menjadi penyebab dirinya jarang dimainkan. Pada musim lalu, ia menjadi starter 25 kali dari total 26 pertandingan yang ia jalani.

Ivar Jenner Blak-blakan! Ungkap Situasi dan Kans Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025

Namun, persoalan tersebut justru menjadi kabar baik bagi timnas, sebab Ivar dapat membela Timnas U-22 di ajang SEA Games 2025 bulan depan di Thailand karena bukan pemain utama di klubnya.

“Ada kemungkinan bagi saya untuk pergi ke SEA Games, dan saya mau tampil di SEA Games. Jadi, lihat saja,” ungkap dia.

Menarik menantikan ke mana Ivar Jenner akan berlabuh musim depan. Apakah tetap berkarier di Eropa, atau hijrah ke Indonesia mengikuti jejak seniornya di posisi gelandang timnas, Thom Haye, yang bermain untuk Persib Bandung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *